aktor
Artikel,  Teks

Aktor

Ini semua kehendak yang di atas!!!

Sebuah kalimat yang membuatku sedikit tenang, namun sering menyesatkan. Betapa tidak, semua seakan menimpakan semua peristiwa yang terjadi kepada Tuhan. Manusia mempunyai akal dan usaha, bukan robot ataupun aktor. Kita bukan diprogram untuk menjalankan suatu proses monoton dan juga bukan untuk memerankan suatu skenario dari sang penulis naskah.

Untuk apa sebuah penghukuman jika seseorang memang memerankan karakter sebagai penjahat.

Jadi apakah di akhirat kita akan dihisab amal dan perbuatan kita? Jika semua adalah aktor….

Sebuah pelarian tanggung jawab, bukan sebagai manusia yang seharusnya mampu berpikir di batas nalar antara mana yang baku dan yang dinamis. Di bumi kita yang menentukan, sebagai tempat menjalani usia dengan apa yang kita mau dan lakukan.

Bukan panggung sandiwara…

Baca Juga  Bila Semua Harus Berakhir