-
Kalibrasi Alat Ukur “Cinta”
Setiap alat ukur mempunyai standar yang harus diterapkan, penyimpangan dari standar yang telah ditentukan dapat terjadi dipengaruhi oleh beberapa faktor antara lain ruang, waktu, kualitas, kecurangan, hingga kepentingan. Apa yang terjadi ketika sebuah alat ukur tidak dapat memberikan data akurat yang akan diolah kemudian oleh penyaji data dan diberikan kepada pengguna datanya. Pastinya adalah kesalahan informasi yang akan mengakibatkan proses selanjutnya akan menjadi kacau. Analogi paling mudah adalah soal cinta, karena hampir setiap orang merasakannya. Seiring bertambahnya usia kita pasti akan merasakan berkurangnya rasa cinta karena fisik menjadi menua, perhatian berkurang, kesibukan, faktor ekonomi dan sebagainya. Lalu apa yang harus dilakukan? Kalibrasi terhadap alat ukurmu yang membutuhkan kedewasaan dalam menentukan…
-
Solusi Sejahtera
Iri merupakan sifat manusia yang tak dapat dipungkiri semua orang pernah merasakannya. Kedamaian hati dapat dicapai bila kita setara atau lebih dari orang lain. Telah langka kita dengan damainya bersyukur tanpa membandingkan apa yang kita miliki dengan yang lain. Ketidakseimbangan atau ketimpangan atau kesenjangan yang terjadi merupakan akar yang didefinisikan sebagai salah satu penyebab rasa ini. Tak mungkin kata sejahtera dapat tercapai bila pembanding masih jauh di atas kita. Maaf penulis hanya mencontohkan dari segi ekonomi. Bagaimana sistem secara tidak sadar telah memporak porandakan nurani yang dulu sering dideklarasikan waktu kumasih kecil. Sebuah angan yang jauh dari nyata dengan ketidaksiapanku menghadapinya. Ingin rasanya kumenjadi guru SD saja agar kutetap bercerita…
-
Terjebak Lingkaran Setan
Aku takut,… terjebak lingkaran itu… Yang salah jadi benar, yang benar jadi salah … Mungkin ini terjadi juga di sekitar kita. Ketika ketidakbenaran berlaku dan didukung khalayak ramai di lingkungan kita. Itulah kebenaran menurut habitatnya … Jamaah korupsi yang dilakukan seakan wajar jika semua orang membenarkannya. Lebih mulia PSK yang menggunakan kelaminnya sendiri dari pada koruptor yang memakai uang rakyat…